Jumat, 15 Januari 2016

Hormat dan patuh kepada orangtua dan guru

Ilustrasi

 -          Pengertian Orang Tua-->
            Orang tua itu adalah bapak dan ibu yang mengandung,mengasuh,mendidik,dan memenuhi kebutuhan hingga dewasa yang telah membesarkan kita. Sehingga kita perlu berbakti kepada keduanya (birrul wallidain) dan haram bersikap 'uququl walidain. Oh yaa, mengapa kita perlu hormat dan patuh kepada orang tua? Ini nih alasannya: 

            a. Memberikan kebutuhan hidupb. Memberikan kasih sayangc. Memberi bekal pendidikan yang cukup dan. Menikahkan setelah dewasa. Di dalam Q.s Al-Isra 17:23 juga disebutkan :

"Dan Tuhan-mu telah Memerintahkan agar kamu jangan menyembah selain Dia dan hendaklah berbuat baik kepada ibu bapak. Jika salah seorang di antara keduanya atau kedua-duanya sampai berusia lanjut dalam pemeliharaanmu, maka sekali-kali janganlah engkau mengatakan kepada keduanya perkataan “ah” dan janganlah engkau membentak keduanya, dan ucapkanlah kepada keduanya perkataan yang baik."


Jadii,sudah sepantasnya bagi kita untuk hormat dan patuh kepada kedua orang tua :) 

-          Hormat dan Patuh Kepada Guru
    
Kenapa sih kita harus hormat dan patuh sama guru? emangnya guru itu siapa? sodara kita? sahabat kita? bukan siapa-siapa kita kan?Tapi mengapa kita perlu hormat dan patuh dengan guru? ini nih alasannya : 

a. Guru mengajarkan ilmu kepada murid-muridnya
b. Guru mendidik murid-muridnya
c. Guru membekali murid dengan keterampilan yang memadai. 

Oyaa,apakah manfaat hormat dan patuh pada orang tua dan guru ?


·                     Manfaat hormat dan patuh pada orang tua
- Terhindar dari murka Allah SWT
- Kelak anaknya akan hormat dan patuh kepadanya
- Mendoakan kedua orang tua menjadi bagian tanda anak sholeh

·                     Manfaat hormat dan patuh kepada guru
- Disayang dan dicintai guru
- Diberi kemudahan dalam menerima ilmu
- Menjadikan ilmu bermanfaat 


0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More